Sabtu, 20 September 2014

Sepuluh Pendapat Tentang Solat



Bismillahirrohmanirrohim...
 
Hadist dari Abu Huraroh menerima dari Nabi Muhammad SAW bersabda, “Solat itu adalah tiangnya agama”. Definisinya : Mendirikan agama itu seperti  tiang yg didirikan untuk rumah.
Didalam solat itu ada 10 pendapat : (MEMBAGUSKAN WAJAH DAN MENJADIKAN CAHAYA HATI). HR Ad-Daelami ra : “Solatnya seseorang (laki-laki) itu menjadikan cahaya ke dalam hatinya, maka barang siapa mengerjakan diantara mereka itu solat maka akan menjadikan cahaya / penerang ke dalam hatinya”. (MENYENANGKAN BADAN). HR Iman Ahmad ra menerima dari Ibnu Majah ra : “Bangunlah, maka kamu dirikanlah solat, maka sesungguhnya mengerjakan solat itu jadi obat / sehat”. HR Al-‘Askuro ra : “Sesungguhnya Alloh SWT ketika menurunkan penyakit dari langit kepada Ahli Bumi / makhluk di bumi, maka Alloh SWT akan membelokkan arah turunnya penyakit tsb jika terdapat orang-orang yg meramaikan mesjid / mengerjakan solat di dalam mesjid.” (MENGHANGATKAN DI DALAM QUBUR, MENJADIKAN TEMPAT TURUNNYA ROHMAT DAN KUNCI PEMBUKA LANGIT). HR Qudlo’i menerima dari Sayyidina ‘Ali karomallohu wajhahu : “Solat itu membuat dekat setiap orang yg takut akan adanya siksa Alloh SWT.” (DAN MENAMBAH BERAT TIMBANGAN DAN MENDAPATAN RIDLO ALOH SWT). HR Thobroni ra  : “Tidak ada suatu tingkah pekerjaan jika solat seorang hamba itu lebih disukai oleh Alloh SWT dari melihatNya Alloh SWT kepada hambaNya bersujud lalu mengusap-ngusap wajahnya karena terdapat debu di mukanya setelah bersujud.” (HARGA UNTUK SEBUAH SURGA). HR Ad-Daelami ra : “Sesungguhnya orang yg mendirikan solat itu pasti sedang mengetuk-ngetuk pintu kerajaan Alloh SWT. Dan sesunguhnya pekerjaan itu melanggengkan ngetuk-ngetuk pintu maka akan dekat dengan kunci pembuka pintu tsb.” (DAN PENGHALANG DARI NERAKA). HR Ibnu ‘Abbas ra : “Solat itu timbangan, maka barang siapa mengerjakan solat maka Alloh SWT akan memberikanNya pahala.” Makna dari solat itu timbangan iman, maka barang siapa mengerjakan solat dengan menjaganya, baik solat fardlu maupun solat sunnat, maka Alloh SWT akan memberikanNya kepada orang yg mengerjakan solat itu pahala. Sudah berjanji Alloh SWT kepada orang tersebut, janji untuk memberikan desa ganjaran yg menyelamatkan dari sakitnya siksaan Alloh SWT.” (MAKA BARANG SIAPA MENRIKAN SOLAT, MAKA IA MENDIRIKAN AGAMA ALLOH SWT, DAN BARANG SIAPA MENINGGALKAN SOLAT, MAKA IA MEROBOHKAN TIANG AGAMA). HR Ibnu Nashor ra : “Lima waktu dalam solat itu dijaga oleh seorang hamba, maka ada solat lima waktu itu kepadanya menjadian cahaya, pertanda / ciri dan menyelamatkan pada saat datangnya hari qiamat, dan barang siapa tidak menjaga solat lima waktu itu, maka tidak akan ada kepadanya cahaya, tidak ada pertanda / ciri dan tidak akan menyelamatkannya pada sat datangnya hari qiamat, dan akan ditempatkan bersama Fir’aun, Ki Qorun, Ki  Haman dan Abi Bin Kholif.
Dituqil drai Nashoahul ‘Ibad bab 10 maqolah ke sebelas.Apabila ada kesalahan pengartiannya mohon diampun sebesar-besarnya. Amiinn....